Facebook Badge


Wawang Sukmoro's Facebook profile

Berguru pada Sang Maestro Bijaksana 'MARIO TEGUH'

Its about a Wisdom and Business Art. More than that.. There are lot of self help and motivation, to be great and excellence.

Rabu, 25 Februari 2009

Harga Sifat dan Kualitas Diri

Vol #31, Terkadang keluhan kitalah yang melemahkan harga kita. Mulai sekarang, mengapa tidak engkau kuatkan dan mahalkan?

Harga Sifat dan Kualitas Diri (ada dan mahal)

Sahabat Fantastis,
Orang membayar Anda, bukan untuk kemampuan Anda, tetapi untuk penggunaan dari kemampuan Anda.
Kemampuan yang tidak digunakan dalam sebuah kegiatan produktif, hanya akan menjadi sumber frustasi. Yaitu, frustasi-nya seseorang yang merasa dirinya kompeten, atau yang merasa bahwa pelayanannya berkualitas tinggi, tetapi yang tidak menarik perhatian orang untuk membeli.

Bila Anda menemukan seseorang yang tidak dibayar karena yang dilakukannya, pasti dia dibayar karena janji mengenai apa yang bisa dilakukannya.
Maka, bila Anda belum menghasilkan banyak hal untuk menjadikan Anda dibayar tinggi, jadilah orang yang potensinya untuk menghasilkan terlihat jelas, dan membuat orang lain bersedia membayar lebih dahulu.

Mohon untuk diketahui, bahwa ‘DASYAT Sukses-nya’ adalah pribadi-pribadi yang memiliki setiap keeratan sifat dan kualitas seorang pengusaha, tetapi mengabdi sebagai seorang karyawan, dan berperilaku seperti seorang pengusaha.

Sebagai seorang pemimpin dalam kehidupan, Anda adalah seorang perwira yang bertanggung jawab untuk menjadikan diri Anda sebuah keberadaan yang berperan dikomunitas dimana Anda berada.
Sebuah keberadaan adalah tanda akan adanya sebuah rencana. Dan bila kita memperhatikan dan berpikiran baik, maka tidak ada tujuan dan rencana-rencana bagi kita itu – kecuali untuk memuliakan kita. Dengannya, bila kita merancang dan memilih rencana-rencana yang bertujuan untuk memuliakan diri dan orang lain - rencana-rencana Anda akan lebih termudahkan untuk tercapai.

Sahabatku,
Undangannya adalah mulailah hari ini untuk menjadikan kehadiran Anda sebagai penyebab bagi perbaikan-perbaikan yang menguntungkan kepada sebanyak mungkin orang lain - termasuk Atasan Anda - yang sebetulnya adalah syarat bagi terbaginya keuntungan untuk Anda.

Bila Anda merasa bahwa penghargaan yang Anda terima seharusnya lebih tinggi, janganlah menuntut orang lain untuk meningkatkan kesediaan mereka untuk menghargai lebih, tetapi pastikanlah bahwa Anda meningkatkan keuntungan yang mereka terima.

Bila ternyata mereka tetap tidak menghargai upaya Anda, yakinlah bahwa akan selalu ada tempat lain yang akan menghargai Anda dengan lebih jujur.